Posted by : NFS
21 May 2013
Komposisi bisa dikatakan adalah elemen terpenting dari setiap foto yang Sobat ambil. Komposisi
juga berperan dalam tingkat keberhasilan foto kalian, tetapi perlu
diingat juga bahwa setiap aturan komposisi tidak selalu bisa
diaplikasikan pada setiap foto, semuanya kembali lagi pada kalian
sebagai fotografer, komposisi mana yang menurut kalian yang terbaik.
Photo Source: crispphotoworks
Menurut kami ada Dua aturan komposisi yang selalu bisa diaplikasikan pada setiap foto, yaitu: kesederhanaan & keseimbangan. Tentukan foto apa yang ingin Sobat dapatkan! Apa yang ingin Sobat jadikan Point of Interest?
Subyek mana yang ingin kalian sertakan dan tidak? Lalu komposisikan!
Ada beberapa aturan komposisi seperti salah satunya adalah rule of thirds, dan yang akan kita bahas sekarang adalah aturan golden triangle.
Aturan komposisi golden triangle cukup sederhana dan sangat baik dikombinasikan dengan garis (line).
Sobat cukup membayangkan keberadaan garis yang ada pada foto kalian.
Gambar diatas menggambarkan Dua segitiga besar (bagian atas bewarna biru
muda, dan yang dibawah biru tua)
Sekarang kita analogikan Sobat sedang menggambarkan sebuah garis dari
sudut atas ke pojok bawah (diagonal), dan kemudian menarik garis dari
sudut lain (atas / bawah) sehingga membentuk sudut 90 derajat (lihat
gambar). Sobat sekarang akan mendapatkan 3 segitiga: Satu segitiga
paling besar, dan Dua segitiga yang lebih kecil. Yang harus Sobat
lakukan adalah menempatkan atau memposisikan subyek pada segitiga yang
telah kita gambarkan tadi! Untuk lebih jelasnya kita lihat foto dibawah
ini: